Sabtu, 16 November 2013

Tentang kepedulian


Beberapa waktu yang lalu
Teman saya, iseng-iseng melihat garis tangan kanan saya
Entah darimana "ilmu"nya itu ia dapatkan
Mungkin juga hanya sekedar iseng

Sebenarnya saya tidak terlalu percaya dengan hal-hal semacam itu
Mendengarkan hanya sebatas iseng
Setelah banyak hal yang ditebaknya tidak begitu saya ingat lagi
Ada satu hal yang masih tetap menggelayut di pikiran saya
Saya ingat betul saat dia billang
Temen : "intuisi lo kok menipis ki ?"
Saya: "intuisi itu apa ya ?"
Temen : "Kepekaan sama sekeliling.."
Saya tersenyum.
Temen : "Hayoloh.."

Haha, dia benar tentang kepekaan saya yang menipis
Atau mungkin lebih tepat jika dikatakan "sengaja saya tipiskan"

Terlalu peduli dan peka dengan sekeliling
Seringkali merepotkan
Membawa saya ke dalam suatu masalah
Dan tak jarang pula menyakiti

Maka lebih baik saya kurangi kepedulian saya !

Jika pada waktu yang lampau
Saya bisa mengetahui kesedihan seseorang, tanpa perlu ditunjukkan
Saya bisa mengetahui masalah seseorang, tanpa perlu diceritakan
Saya bisa melihat perasaan seseorang hanya dari mata
Kini semua itu saya tinggalkan

Kadang masih suka saya lihat kesedihan dan kesendirian di beberapa mata
Tapi saya mencoba untuk cuek
Saya mencoba untuk tidak terlalu peduli lagi
Saya mencoba untuk mengurus saja diri saya sendiri

Karena saya benci menjadi orang yang peduli
Saya benci disakiti oleh orang-orang yang bahkan tidak peduli perasaan saya !

Tidak ada komentar :

Posting Komentar